PELAKSANAAN KARNAVAL SEKOLAH DALAM RANGKA HUT KOTA YOGYAKARTA KE-266

Suryodiningratan, Kota Jogja - Dalam rangka HUT ke-266 Kota Yogyakarta sekolah yang berada di wilayah Kelurahan Suryodiningratan dari TK sampai dengan SMP menggelar karnaval untuk memperingati HUT Kota Yogyakarta, yang dimulai dari hari Senin (2/10/22) hingga Kamis (6/10/22). Karnaval diikuti seluruh siswa dan guru didampingi para orangtua pendamping.

Kreatifitas peserta karnaval dari beraneka macam penampilan yang dimunculkan setiap kelas saat mengikuti karnaval sangat menarik dan terlihat antusias para peserta karnaval. Kostum berbagai karakter berupa gunungan, wayang orang, petani, polisi, tentara, dokter, perawat dan lain sebagainya menambah semarak sepanjang perjalanan karnaval ini.

Dalam kesempatan itu Lurah Suryodiningratan, Riyan Wulandari memberikan sambutan dan sekaligus melepas rombongan karnaval sekolah berkeliling sesuai dengan route perjalanan yang telah ditentukan. Dalam sambutannya, Riyan mengucapkan terima kasih kepada sekolah-sekolah terutama guru dan siswa yang telah ikut berpartisipasi dalam memperingati HUT ke-266 Kota Yogyakarta, beliau berharap bahwa antusias peserta karnaval sangat terasa setelah dua tahun pandemi covid-19. Sebagai penutup Riyan mengajak para peserta karnaval untuk tertib, disiplin, menjaga lalu lintas dan mengikuti protokol kesehatan.